Friday, September 15, 2006

My First Aid Kit


2 minggu lalu gue jatoh di Gn. Mas. Untung hanya lecet aja di lutut, setelah disemprot Sprydine lanjut lagi. Cuman koq darahnya ngocor terus yah. Akhirnya singgah di klinik Perkebunan Gn. Mas di belakang kantor koperasi. Setelah dibersihkan dan luka ditutup kasa, perjalanan lanjut lagi tanpa harus kehilangan fun.

Akhirnya gue niatin deh punya 1 First Aid Kit yang selalu tersedia di dalam Camelbak. Tanya sana-sini, akhirnya terkumpullah seperti ini:

Basic Supplies

- Kasa beralkohol, gak repot karena gak perlu bawa botol alkohol
- Kasa steril
- Plester berpori untuk merekatkan kasa
- Band Aid (plester obat
- Sprydine (betadine semprot
- Bioplasenton (salep luka)
- Cotton buds untuk membersihkan luka
- Gunting kecil
- Mitela (kain segitiga
- Elastis band untuk membebat

Obat-obatan

- Panadol
- Diatabs
- Immodium (untuk sakit perut)
- Incidal (anti alergi)
- Counterpain
- Sunscreen

1 comment:

Spedaman said...

ada yg kurang om,sarung tangan latex untuk menangani korban yg mengalami pendarahan,,soale darah menyebarkan penyakit.
sama wangi2an utk menyadarkan org yg pingsan.
tp yg paling penting,pengetahuan akan Pertolongan Pertama:)